DWP Pemkot Jaktim Gelar Lomba Fashion Show Baju Adat Nusantara

Jabodetabektoday.com, JAKARTA- Dalam rangka memperingati Hari Kartini 2024, Tim penggerak PKK bersama Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Administrasi Jakarta Timur menggelar kegiatan lomba fashion show baju adat nusantara,, Rabu (22/5/).

“Saya apresiasi dan menjadi kebanggaan bersama, kita buktikan bahwa kita menjadi perempuan atau isteri yang berkarakter seperti Raden Ajeng Kartini telah menjadi teladan bagi kaum perempuan. Jadikan, momen yang berharga saat ini untuk mengenang perjuangan dan semangat R.A Kartini,” kata Ketua Tim Penggerak PKK Kota Administrasi Jakarta Timur, Diah Anwar.
Diah mencontohkan, pahlawan wanita seperti
R.A Kartini bukan hanya sekadar tokoh sejarah.Tetapi, juga simbol dari keragaman dan keadilan sosial yang harus dihormati sebagai warisan budaya dan semangat perjuangan.
Selain itu, dia mengimbau, agar seluruh kader PKK dan DWP untuk terus kompak dalam segala bidang sehingga pembangunan hingga pemberdayaan dan pembinaan serta keterlibatan masyarakat tak hanya membantu meningkatkan ekonomi, namun juga salah satu upaya mempertahankan kearifan budaya local di Jakarta Timur.

“Tentunya dari setiap Pertin (Pertemuan Rutin) kita terus mengevaluasi kinerja kita di setiap bidang dan ini menjadi wujud kita bersama dalam mempersiapkan tantangan ke depan sebagai Jakarta kota Global,” pungkasnya.sapuji

.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *