News  

Sekretaris Kota Jakarta Pusat Serahkan 16 SK dan 2 SK Kenaikan Pangkat ASN


Jabodetabektoday.com, JAKARTA Sekretaris Kota (Sekko) Administrasi Jakarta Pusat Iqbal Akbarudin melalui Suku Badan Kepegawaian menyerahkan 16 Surat Keputusan (SK) Pensiun dan 2 SK Kenaikan Pangkat kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) terhitung mulai tanggal (TMT) 1 Juni 2024 mendatang, Kamis(30/5).

Iqbal Akbarudin mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada para ASN yang telah memasuki purnabakti atas kontribusinya.

“Saya sangat mengapresiasi dan sekaligus memberikan terima kasih atas pengabdian dan perjuangan bapak ibu yang selama ini telah berdedikasi memberikan tenaganya baik pikiran bapak ibu dalam mendukung keberlangsungan di Pemkot Administrasi Jakarta Pusat, dan ini semua tidak akan terwujud tanpa adanya peran bapak ibu sekalian,” kata Iqbal.

Iqbal juga berpesan kepada para purnabakti yang telah berpengalaman menjadi pelayan publik untuk terus melanjutkan pemberian pelayanan kepada masyarakat dalam bentuk lain.

“Lanjutkan kebermanfaatan bapak dan ibu sesuai dengan kesanggupan bapak dan ibu di masyarakat, masa pensiun harus dijalani dengan bangga dan bahagia,” jelas Iqbal.

“Saya ucapkan selamat karena kenaikan pangkat ini juga merupakan penghargaan kepada pegawai yang telah memenuhi syarat,” lanjut Iqbal.

Sementara itu, Kepala Suku Badan (Kasuban) Kepegawaian Setko Administrasi Jakarta Pusat Heri Dianto menerangkan, pihaknya telah menyelesaikan SK Batas Usia Pensiun (BUP) sebanyak 16 orang di wilayah Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Dimana, sebanyak 16 orang tersebut terdiri dari Sudin Gulkarmat 3 orang, Sudin Parekraf 1 orang, Kasatpel TU SMP 1 orang, Staf Administrasi Tingkat Terampil 1 orang, Staf Pelayanan Tingkat Terampil 1 orang, Guru sebanyak 8 orang, dan Satpol PP Jakpus 1 orang serta 2 SK kenaikan pangkat kepada Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Kebon kosong dan Staf Administrasi Tingkat Terampil.

“Selain SK Pensiun, bapak dan ibu para pensiun tersebut akan mendapatkan bingkisan dan kenang-kenangan dari mitra kerja kami, baik dari Bank DKI, Baznas Bazis DKI Jakarta dan PT Taspen. Setelahnya dilanjutkan dengan pemberian materi dan sosialisasi terkait pensiun dari Bank DKI dan PT Taspen,” katanya.(sapuji)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *