News  

Sebulan, Polsek Johar Baru Ungkap 5 Kasus Kejahatan

Jabodetabektoday.com, JAKARTA-Aparat Kepolisian Sektor Johar Baru, Polres Jakarta Pusat dalam kurun waktu selama sebulan telah mengungkap lima kasus kejahatan bermacam modus seperti narkoba curat dan curas.

Menurut Kapolsek Johar Baru
Kompol Ubaidillah, salahsatu kasus yaitu seorang wanita berinisial TM alias V tersangka kasus pencurian mobil dengan modus menjadi teman kencan. Untuk melancarkan aksinya, V bekerja sama dengan tiga pelaku lainnya berinisial DG, ARY, dan SA. Mereka berkomplot mencuri mobil milik seorang pria yang menjadi teman kencan V.

“Kejadiannya Minggu, 11 Februari 2024 pukul 06.00 WIB. Lokasinya dikamar Kos Simamora, Jalan Rawa Tengah II No 7, Galur, Jakarta Pusat,” kata Ubaidillah dalam Presrelese di Mapolsek Johar Baru, Rabu (21/2).
Dia mengatakan, dalam aksinya pelaku berinisial V berkenalan dengan korban lewat aplikasi Tiktok.
Setelah itu, pelaku mengajak korban untuk bertemu disebuah tempat hiburan malam. Kemudian, pertemuan kedua, korban mengajak V ke kamar kosnya.
“Saat korban mandi, kunci mobil yang ada di atas lemari diambil oleh pelaku V. Setelah itu, dilempar ke bawah oleh pelaku dan ditangkap tiga tersangka lain, kemudian (mobilnya) di bawa kabur,” ujarnya.
Namun, dia menuturkan, setelah korban keluar dari kamar mandi, korban mendapati mobilnya hilang. V yang dibantu.oleh tiga tersangka lain telah menghilang dan mobil korban ikut lenyap.
Merasa menjasi.korban.kejahatan, korban lalu melaporkan peristiwa yang dialqmi ke Polsek Johar Baru.

“Sesaat sebelum dijual ke penadah, pelaku sudah tertangkap beserta mobilnya,” pungkasnya.Akibatnya, pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang pencurian bersama-sama dengan ancaman pidana kurang lebih lima tahun.sapuji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *