News  

Jokowi Undang 517 Kepala Daerah

Jabodetabektoday.com,jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang 517 gubernur, bupati, dan wali kota dari seluruh Indonesia di Istana Garuda, Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Selasa (13/8/24).

Dalam acara tersebut, Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono turut hadir memenuhi undangan dari Presiden Jokowi. 

Bersama 517 Kepala Daerah se-Indonesia, Ia menerima beberapa arahan langsung dari Presiden Jokowi.

“Presiden Jokowi mengundang semua Gubernur dan Wali Kota/Bupati se-Indonesia dalam rangka memberikan pengarahan ke kami tentang beberapa hal,” ujarnya kepada berita.depok.go.id, Rabu (14/08/24).

Pertama, IKN ini dibangun sebagai bukti bahwa kita sebagai bangsa Indonesia bisa membangun istana. Karena istana yang saat ini ada di Jakarta, Bogor dan tempat lain adalah peninggalan belanda.

“Kedua, IKN dibangun dengan konsep forest city atau kota hutan yang ramah lingkungan dengan fasilitas sumber Energi Baru Terbarukan (EBT), tenaga surya dan semua kendaraan nanti akan berbasis listrik,” tambahnya.

Ketiga, ⁠IKN akan menjadi kota yang bagus dan ramai sekitar 10 hingga 15 tahun ke depan. Arahan berikutnya yakni, sebagai kepala daerah harus punya visi pembangun yang jelas arah kota mau dibawa kemana, kurangi polusi dan ramah lingkungan.

Selanjutnya, kelima, penanganan ⁠inflasi yang setiap Senin dilakukan Rapat Koordinasi (Rakor) dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, menjadi hal yang penting dan bermanfaat. Hal ini terbukti dengan angka inflasi yang terus menurun di angka 2,1 persen. 

“Kepala daerah harus terus jaga angka ini dengan cara membelanjakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) nya karena hasil laporan baru 30 persen rata-rata daerah dan pendapatan baru 35 persen,” ungkapnya. 

“Terakhir, ⁠menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak maka harus benar-benar mempersiapkan keamanan. Alhamdulillah pemilu kemarin kita sudah teruji, persiapkan belanja ABPD untuk Pilkada agar semua berjalan lancar terutama utamanya keamanan,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *