JABODETABEKTODAY.com- BOGOR – Harga sayur mayur di sejumlah pasar tradisional di kota Bogor, Jawa Barat merangkak naik menyusul hari pencoblosan 14 Februari 2024 besok.
Pantauan Jabodetabektoday , Selasa, kenaikan harga tertinggi pada cabai dan sejumlah sayuran termasuk beras. .
Harga cabai rawit merah saat ini telah menembus Rp70.000 per kg, begitu juga harga cabai rawit hijau yang tadinya Rp 40.000 menjadi Rp55.000 per kg.
“Pokoknya setelah sejak pemilu ini langsung naik terutama sayuran,” kata Toto (40), pedagang sayuran di Pasar Induk Kemang, Bogor. .
Kebaikan harga juga terjadi pada tomat, wortel dan kentang. Harga tomat saat ini Rp20.000 per kg, begitu juga dengan wortel melambung menjadi Rp11.000 bahkan Rp19.000 per kg.
Sementara beberapa komoditi hortikultura seperti bawang merah masih bertahan Rp28.000, bawah putih Rp12.000 dan bawang bombai Rp 12.000 per kg
Naiknya harga-harga membuat beberapa pedagang, diantaranya pedagang warung tegal, kelimpungan.
“Semua pada naik, cabai, sayur, wortel apalagi, biasanya enam ribu, sekarang sudah sembilan ribu, bahkan 20.000,” kata Tini (25), pemilik warteg di Jalan Kayu Manis.
Tini mengaku belum bisa menaikkan harga dagangannya karena takut para pelanggan tak sanggup membelinya. (Hais Quraisi)