Jabodetabektoday. com – Bogor – Ada empat pasar tradisional di Kota Bogor akan direvitalisasi paska Pasar Sukasari dan Jambu Dua selesai menunggu restu DPRD Kota Bogor.
Rencanaya Pasar Merdeka akan dilakuakn revitalisasi terlebih dahulu. Kemudian, akan dilakukan perencanaan revitalisasi untuk Pasar-Plaza Bogor di tahun 2025.
Rencanaya Pasar Merdeka akan dilakuakn revitalisasi terlebih dahulu. Kemudian, akan dilakukan perencanaan revitalisasi untuk Pasar-Plaza Bogor di tahun 2025.
Direktur Utama (Dirut) PPJ Kota Bogor, Jenal Abidin mengatakan, rencana pasar yang akan direvitalisasi di tahun ini yaitu Pasar Merdeka, lalu dilanjutkan dengan revitalisasi dan penyatuan Pasar Bogor dan Plaza Bogor di tahun berikutnya.
“Lalu 2026 kita lakukan pembangunan Taman Kencana, dan Pasar Padasuka,” ucap Jenal Abidin.
Pemkot berharap revitalisasi ini bisa memberikan kenyamanan kepada semua pihak. Baik kepada pedagang maupun masyarakat yang datang berbelanja.
“Tentu kami sudah menugaskan PPJ membuat pasar-pasar rakyat di Kota Bugor yang ada 14 ini agar lebih bersih dan nyaman,” tandasnya. (Hais)