News  

Diskominfo Kota Depok Jalani Proses Evaluasi

Jabodetabektody.com, Depok – Guna meningkatkan kualitas, penyelenggara pelayanan publik, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok menjalani proses evaluasi. Ini merupakan evaluasi mandiri yang dilakukan internal dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok kepada seluruh Perangkat Daerah (PD).

Tim Pendamping dari Sekretariat Daerah (Setda) Kota Depok Aisyah Rosalinda mengatakan, terdapat enam aspek penilaian. Meliputi, kebijakan, profesionalisme sumber daya manusia (SDM), sarana dan prasarana (sarpras). Kemudian, sistem informasi pelayanan publik, konsultasi dan pengaduan, serta inovasi.

“Penilaian ini, akan menghasilkan indeks pelayanan publik versi internal Pemkot Depok. Karena sebenarnya yang mengeluarkan indeks penilaian publik biasanya dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB),” ujarnya kepada berita.depok.go.id, usai melakukan penilaian di ruang rapat Diskominfo Kota Depok, Senin (26/08/24).

Dijelaskannya, penilaian ini dilakukan dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan publik Pemkot Depok kepada masyarakat, khususnya oleh Diskominfo kepada pengguna layanan. 

Agar masyarakat di Kota Depok yang menggunakan layanan Diskominfo tidak hanya puas, tetapi juga mencapai level bahagia.

“Nantinya ada bentuk penghargaan yang diberikan dari internal Pemkot Depok kepada PD yang menjadi lokus evaluasi. JIka lokus belum bisa memenuhi indikator di dalam aspek, kita minta itu dilengkapi,” terangnya.

Sementara itu, Sekretaris Diskominfo Kota Depok Muhammad Fahmi mengatakan, terdapat beberapa hal yang disiapkan sebelum tim melakukan evaluasi. Diantaranya, mempersiapkan instrumen dasar, sarpras serta melengkapi indikator penilaian.

“Sebelumnya, administrasi sudah dikirim. Diskominfo menjadi salah satu lokus (lokasi khusus) penilaian,” tambahnya.

“Mudah-mudahan self assessment ini dapat memacu kinerja masing-masing bidang di Diskominfo dan kami bisa mempertahankan sarpras serta pelayanan yang sudah terbentuk,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *