News  

Cegah Narkoba, ASN Pemkot Jakpus Jalani Skrining Kesehatan

Jabodetabektoday.com, JAKARTA- Ratusan ASN yang berdinas dilingkungan Pemkot Jakpus menjalan
Skrining kesehatan dan kebugaran.Hal ini dilakukan untuk mengecek kesehatan dan mencegah penyalahgunaan narkoba.

“Manfaatnya untuk para ASN bisa mengetahui saat dini gejala apa yang dapat mengganggu kesehatannya dan mengganggu tugasnya sebagai ASN,” kata
Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Chaidir, Selasa(2/7).

Dis mengatakan, dari hasil skrining diketahui tidak ada ASN yang kondisnya bermasalah.

“Alhamdulillah melihat kondisi fisik para ASN cukup baik, sehat dan bugar serta memenuhi standar dalam bertugas sebagai ASN. Kita lihat tidak ada yang kelihatan lemas, loyo, letih, semuanya bugar. Mungkin kalau bisa ini diadakan rutin setiap enam bulan sekali,” jelasnya.

Dia berpesan, agar ASN menjaga kondisi kesehatan tubuh agar bekerja maksimal.
“Saya berpesan untuk para ASN tetap menjaga perilaku hidup bersih dan sehat dan pola makan yang seimbang serta hindari merokok,” pungkasnya.sapuji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *