Jabodetabektoday.com , Bandung – Asisten pelatih Igor Tolic menegaskan, PERSIB adalah tim yang tidak pernah menginginkan kekalahan, termasuk saat ditekuk Persis Solo 0-1 pada pertandingan pamungkas Grup A Piala Presiden 2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis, 25 Juli 2024.
Dalam pertandingan yang menentukan langkah kedua tim ke babak semifinal itu, PERSIB harus mengakui keunggulan Persis akibat kegagalan memaksimalkan banyak peluang yang didapat, terutama setelah tertinggal 0-1 oleh gol Ramadhan Sananta menit 18.
“Banyak peluang yang terjadi dalam pertandingan ini, tetapi kami belum bisa mencetak gol. Sungguh, kami tidak pernah menginginkan kekalahan,” kata Tolic yang mewakili pelatih Bojan Hodak dalam konferensi pers setelah pertandingan.
Menurut Tolic, Hodak terpaksa absen karena tengah terserang flu. Karena itu, sepanjang pertandingan, Hodak memberikan instruksi kepada para pemainnya dengan mengenakan masker.
Kendati demikian, Tolic memastikan, PERSIB mengambil sisi positif dari ketidakberhasilan lolos ke semifinal Piala Presiden 2024.
“Dari hasil Piala Presiden ini kita banyak mendapatkan masukan dan bahan evaluasi. Ini penting karena kami sedang dalam perjalanan untuk mempertahankan gelar (Liga 1) dan juga berkompetisi di Asia,” katanya.