News  

Pemkab Tangerang Himbau Eselon 2 Cipkan Lingkungan Kerja Tanpa Korupsi

Jabodetabektoday.com, Tangerang Kabupaten-
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyid mengingatkan para pejabat ditingkatkan eselon 2 untuk menciptakan lingkungan kerja bersih atau tidak melakukan korupsi.

“Dalam pencegahan korupsi, langkah awal kita harus pendekatan melalui keluarga, karena di sanalah nila-nilai moral, etika dan integritas ditanamkan dengan peran keluarga dapat membangun generasi yang lebih baik,” kata Rasyid disela- sela sosialisasi antikorupsi, penandatanganan fakta integritas antikorupsi dan pencanangan zona integrasi, Selasa (25/6).


Rasyid mengungkapkan, langkah ini dilakukan untuk menciptakan Pemerintah Kabupaten Tangerang yang masuk dalam
Wilayah Bebas Korupsi (WBK)/ Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

“Dengan semangat kebersamaan dan tekad yang kuat, kita yakin Pemerintah Kabupaten Tangerang bisa bebas dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme,” pungkas Rasyid.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *