News  

Kelurahan Telaga Asih dan Puskesmas Sosialisasi Hidup Sehat Kepada Warga

Jabodetabektoday.com, Bekasi Kabupaten-Pihak Kelurahan Telaga Asih dan Puskesmas Telagamurni, Kabupaten Bekasi menggelar sosialisasi Perilaku Hidup Sehat dan Bersih (PHBS) di dua sekolah yaitySDN Telaga Asih 03 dan SDN Telaga Asih 05 pada Senin (10/6).

Menurut Lurah Telaga Asih Sumardi, PHBS di sekolah adalah upaya untuk memberdayakan siswa, guru, dan masyarakat di lingkungan sekolah.Diharapkan, mereka tahu, mau dan mampu mempraktikkan PHBS dan berperan aktif dalam mewujudkan sekolah sehat.

“Manfaat pembinaan PHBS di sekolah adalah terciptanya sekolah yang bersih dan sehat, sehingga siswa, guru dan masyarakat lingkungan sekolah terlindungi dari berbagai gangguan dan ancaman penyakit,” pungkasnya.sapuji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *