News  

Asosiasi Penghulu Kota Depok: Penghulu Kebanjiran Pasangan Nikah

Jabodetabektoday.com – Depok – Usai Idul Fitri sampai Idul Adha Kota Depok ramai dengan pengajuan pernikahan. Mungkin bulan ini dianggap bulan yang tepat untuk mereka melakukan peresmian perkawinan.

Ketua Asosiasi Penghulu Kota Depok, Mohamad Irfan mengakui, karena masyarakat biasanya melaksanakan akad nikah di Bulan Syawal,” ujar Mohamad Irfan.

“Ini memang sudah fenomena setiap tahunya, jumlah angka pernikahan di kota Depok meningkat,” kata Mohamad Irfan.

Selain pendaftaran menikah perorangan ada juga yang massal. Jadi bulan Syawal itu memang fenomenal bagi yang hendak menikah.

Di KUA Cimanggis misalnya, bulan ini saja kata Mohammad Irfan ada 8 orang yang mengajukan pernikahan. Dan ada juga yang hatinya bersamaan. (Hais)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *