News  

Pasca Jebol Tanggul Hek Kali Kramatjati Mulai Diperbaki

Jabodetabektoday.com, JAKARTA- Pasca jebolnya tanggul hek Kramadtjati, Jaktim pada Senin(25/3) lalu sudah mulai diperbaiki oleh petugas Dinas Sumber Daya Air( SDA) Provinsi DKi Jakarta, Selasa(26/3).


Perbaikan tersebut dilakukan oleh sejimlah pekerja yang menumpukan karung berisi pasir disepanjang kali untuk menahan beban air.


Disamping tanggul terlihat alat berat becko terparkir.Patok bambu juga terpasang untuk menahan beban air.Namun, kondisi nornal karena kali mulai surut.
Hujan dan kiriman air dari Bogor dan Depok pada Senin(25/3) menyebakan tanggul jebol dan air kali meluber hingga menyebabkan banjir 30 cm di
Jalan Raya Bogor dengan Jl H Bokir (Jl Raya Pondok Gede) dan menimbulkan macet panjang.


Suherman (26) salah seorang warga mengatakan, air turun deras dari tanggul hek kali Kramatdjati membuat warga kebingungan.


” Di Jalan banjir 30 cm kami jadi panik karena otomatis air juga masuk kedalam rumah,” kata Suherman kepada Jabodetabektoday.com, Selasa(26/3).
Hal senada dikatakan Rohmat(27) warga lainnya, air berwarna coklat tersebut mengalir deras memenuhi jalan.
” Warga lalu mencoba membendung dengan karung pasir agar air tidak masuk ke pemukiman,” katanya.(sapuji)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *