Jabodetabektoday.com, Jakarta – Hampir tiga ribu sekolah di Jakarta telah menyatakan siap bergabung menyukseskan Program Sekolah Swasta Gratis.
Program yang digagas Pemprov DKI Jakarta bersama Komisi E DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024 itu akan direalisasikan mulai tahun 2025.
Ketua DPRD DKI Jakarta Khoirudin mengimbau kepada seluruh anak Jakarta yang sempat putus pendidikan kembali ke sekolah dengan memanfaatkan program tersebut.
“Saya berharap semuanya bisa menggunakan peluang itu sebaik mungkin,” ujar Khoirudin, Selasa (1/9).
Menurut dia, anak-anak yang putus pendidikan bisa memanfaatkan banyak program dengan tidak terkendala biaya.
Satu program di antaranya yakni Pendidikan Kesetaraan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM).
“Ruang untuk melanjutkan sekolah yang belum selesai ini masih banyak. Ada sekolah terbuka, ada PKBM yang tidak memandang usia, program paket A, B, C,” ungkap Khoirudin.
Sebelumnya, para legislator di Kebon Sirih juga menyuarakan perihal dukungan mewujudkan Program Sekolah Gratis.
Dengan demikian, tidak ada lagi kendala bagi anak-anak di Jakarta untuk mengenyam pendidikan.